11 hotel tengah hutan di Bandung yang cocok untuk kabur dari bisingnya kota By Shasya Pashatama

Coba pikirkan, tempat apa yang paling pas untuk melarikan diri dari kesibukan tiap hari yang begitu padat selain kabur ke hutan beneran?

Mau weekend getaway yang singkat, atau liburan yang lumayan sedikit lebih lama, kamu akan menemukan suasana sepi yang selama ini kamu cari di beberapa tempat menginap yang akan kami bahas di bawah ini.

1) Green Forest : Hutan kayu

Green Forest hadir mengusung konsep desain ‘Go Green”, tempat ini memberikan rasa damai di tengah alam. Kamu akan merasa begitu menyatu dengan alam disini, bagian interior didekorasi dengan materi kayu, dan bagian outdoornya juga dikelilingi dikelilingi kayu. Mau kurang alami gimana lagi coba?




Di Green Forest, akan terdengar nyanyian burung dan suara air sungai mengalir ketika kamu bangun tidur – sungguh tempat yang tepat untuk berlibur besama keluarga atau liburan romantis bersama pasanganmu.





Jangan lupa untuk mencoba Jembatan Goyang, juga mengunjungi wedding hall mereka yang khas ketika sedang berlibur kesana.


Green Forest

Harga mulai dari Rp. 931.500

Lokasi : Jl. Sersan Bajuri no 102 Cihideung  – Bandung
No Tlp : +62 22 2787939
Website

2) Kastuba Resort: Berpetualang di siang hari, beromantis ria di malam hari.

Kastuba adalah tempat paling tepat untuk ‘melarikan diri’ dari kebisingan dan polusi di kota besar. Sebuah tempat peristirahatan yang sepi, dimana kamu tak akan dapat mendengar dan merasakan kemacetan, tapi justru kamu dapat menikmati pemandangan langsung dari jendela kamarmu. Dua keuntungan sekaligus bukan?


Photo via: rinnasuri


Photo via: Rinnasuri

Di siang hari, kamu dapat berpetualang dengan mengikuti aktivitas outdoor dan kemudian kemulan bersama pasanganmu di malam hari di depan api unggun (ada di semua villa), sambil menghangatkan tubuh di tengah dinginnya malam.



Photo via: @tesyasblog

Kalau kamu ingin membuat pasanganmu terpesona, pesanlah sesi makan malam romantis di area outdoor mereka.


Photo via: nuraina

Kastuba Resort

Harga mulai Rp. 1.039.500

Lokasi : Jl. Bukit maribaya Kp. Sindangwangi desa Mekarwangi, Jawa Barat
Kontak : reservation@kastubaresort.com

3) Saung Gawir: Memetik Strawberry tepat depan pintumu

Mencari petualangan yang autentik di tengah jejeran Joglo?

Photo via: Saung Gawir, Liusi Wijaya, Tsonze

Di Saung Gawir, Joglonya nggak cuma berbentuk bungalow, tapi juga berdindingkan anyaman bambu. Sangat khas tradisional Indonesia.

Dan kamu bisa ikut memetik strawberry di pertanian dekat-dekat situ!

Photo via: Azizimohdsunip, Titis Ade Salihat

Setiap bungalow yang ada dapat menampung 6 orang sekaligus.


Saung Gawir

Harga mulai dari Rp. 607.500

Lokasi : Jalan Raya Ciwidey – Rancabali KM 05 – Alam Endah Ciwidey, Bandung
Telepon : +62 81221133664

Cek Harga di Agoda

4) Padma Hotel Bandung: Kemewahan dengan pohon-pohon rimbun di tengah kota

Kamu nggak harus pergi ke daerah atas atau ke hutan kalau ingin mengalami tinggal di area alam. Hotel yang elegan ini menawarkan semua yang kamu inginkan, berlokasi di tengah kota dimana kamu bisa dengan mudah berbelanja ke mall, makan di café-café yang sedang naik daun, bahkan pergi nonton ke bioskop.


Padma Hotel menghadirkan segala sesuatu yang berbau alam dengan pemandangan bukitnya yang spektakuler. Kamu juga dapat pergi trekking ke hutan, atau, untuk mengetes adrenalin, sekalian coba saja berjalan di atas tali, pasti seru.


Untuk melengkapi pengalaman penuh ketenangan dan kedamaian ini, ikutlah kelas yoga untuk mendapatkan inner peace.


Padma Hotel Bandung

Harga mulai dari Rp. 1.323.000

Lokasi : Jl. Rancabentang 56-58, Ciumbuleuit, Bandung
Telepon : +62 22 2030333
Website

Cek Harga di Agoda Cek Harga di Booking.com

5) Patuha Resort: Bersantai di tengah hutan

Patuha Resort berlokasi di kaki Gunung Patuha, yang tentu saja membuat kamu akan mendapatkan udara yang sejuk, air yang segar, dan pemandangan yang sangat indah disini.

Dan Kawah Putih, salah satu tempat wisata yang sangat digemari di daerah situ, bisa dicapai dengan hanya berjalan kaki, tinggal menyebrang dari resort.

Bersantai dan cobalah berendam di kolam air panas alami untuk meregangkan otot dan me-recharge energi.

Tempat ini dapat dicapai dengan hanya berkendara selama satu jam dari pusat kota Bandung. Kamu dapat membenamkan diri di tengah kecantikan alam dan pulang dengan perasaan segar kembali.

Patuha Resort

Harga mulai dari Rp. 540.000

Lokasi : Jl. Raya Ciwidey – Patengan Km 8 Desa Alam Endah, Bandung.

Cek Harga di Agoda

6) Cikole Resort: Tempat persembunyian sempurna

Kalau kamu merencanakan liburan bersama keluarga, Cikole Resort adalah tempat yang paling pas. Di tengah pohon pinus yang menjulang tinggi disana, kamu bersama keluarga akan dapat menghabiskan quality time bersama dan mengenal satu sama lain lebih jauh.



Photo via: bookingbandunghotels

Kamu juga dapat mengadakan barbecue di area outdoornya atau menyalakan api unggun untuk menghangatkan diri karena udara pegunungan disana sangatlah dingin. Di ketinggian 1500 meter di atas permukaan laut, namun lengkap dengan pemandangan yang luar biasa cantiknya.


Photo via: Rangga Anugrah Prakesa

Cikole Resort dilindungi dan didukung oleh Perusahaan Hutan Indonesia (Perhutani). Tempat wisata ini dipelihara sebagai salah satu objek wisata yang dibuat sedekat mungkin dengan alam.



Cikole Jaya Giri Resort

Harga mulai Rp. 418.500

Lokasi : Jl. Raya Tangkuban Perahu 147 Cikole, Lembang Kabupaten Bandung Barat
No Tlp : 62 22 82780512/13
Website

Cek Harga di Agoda

7) Vila Air: Udara, air dan pepohonan dari pedesaan yang sejuk

Vila ini menghadirkan kombinasi terbaik dari alam. Dengan pepohonan hijau yang rimbun dan juga udara sejuk, Villa Air menghadirkan semua elemen terbaik dari alam.


Photo via: Herlina Surya


Walaupun Villa Air terletak dekat Lembang, dimana semua turis sibuk mencari tempat yang adem untuk bersantai-santai, kamu tak perlu berdesakan di tempat-rempat wisata karena bila menginap di sini kamu tak perlu pergi kemana-mana lagi. Area villa sendiri sudah menyediakan berbagai fasilitas bermain yang cukup, apalagi untuk kamu yang ingin bersantai.


Photo via: Choirul Anwar

Interiornya yang bergaya tradisional sangat sempurna untuk dipakai bersantai, atau bermain permainan tradisional bersama teman-temanmu.



Photo via: Ade D Hermawan

Villa Air

Harga Rp. 2.025.000 untuk villa dengan 3 kamar

Lokasi : Jl. Kolonel Masturi KM 9, Cisarua – Lembang, Bandung
Telepon : +62 22 91910668, +62 22 91161668
Website

8) Bandung Giri Gahana Golf Resort: Tempat yang pas untuk berolah raga

Lepaskan stress mu dengan bermain golf di fasilitas resort berupa lapangan golf yang luas ini. Bandung Giri Gahana beneran layaknya surga bagi pecinta golf dengan rumput bermuda dan bergelombangnya.


Photo via: Marcello Gunadirdja

Bahkan untuk tamu yang tidak bermain golf, lapangan membentang hijau di Bandung Giri Gahana ini sangat menyejukkan mata. Kamu dapat tidur dengan nyenyak di kamar yang terletak di tengah hutan, dengan pemandangan hijau-hijau dari lapangan golf, sedap bukan?


Photo via: Travelharmoni

Tempat menginap ini juga sempurna untuk para penggemar olah raga, atau mereka yang ingin meregangkan otot dan tulang dari kelelahan akibat bekerja, karena disana tersedia fasilitas fitness dan lapangan tennis juga.


Photo via: Anibaeksj, ahn syong


Photo via: Detri Man

Bandung Giri Gahana Golf Resort

Harga mulai dari Rp. 823.500

Lokasi : Jalan Raya Jatinangor, Km 20 Bandung, 45363 Jawa Barat, Indonesia
No Tlp : +62 22 779 8401

9) Hidup seperti orang lokal di Sapu Lidi Resort

Selagi kamu ada di Bandung, cobalah hidup sebagaimana orang Sunda menjalani hidupnya. Di tempat yang luas ini, ada 23 villa yang diberi nama dari istilah-istilah bahasa Sunda ; Euis, Putri No’ong, Tikunclum, Kongkorongok, Congklak, pilihlah nama yang kamu suka.



Sapu Lidi menampilkan semua hal dari elemen alam yang dipadukan dengan exterior dan interior tradisional di setiap villanya. Nikmatilah waktu di balkon villamu atau udara segar dari danau, pilih saja mana yang kamu suka.


Dan kalau kamu suka bermain di danau, kayuhlah sampan ke tengah danau sambil memberi makan ikan di danau.


Sapu Lidi Resort

Harga mulai Rp. 931.500

Lokasi : Jl. Sersan Bajuri, Kompleks Graha Puspa, Cihideung, Lembang, Bandung
No Tlp : +62 22 2786461

10) Kampung Pa’Go: Kampung persis di tengah alam

Jadi kamu kan sudah tau kalau Bandung memang kaya akan tempat berbau alam. Tapi yang lebih asik lagi adalah, kamu dapat melengkapi pengalamanmu di tengah alam ini dengan menginap di tengah alam itu sendiri.


Photo via: Ciwidey Discovery


Photo via: Ciwidey Discovery

Ini bagian terbaiknya, Kampung Pa’Go terletak di area Bandung Selatan yang banyak tempat wisatanya seperti Kawah Putih, Ciwalini, Situ Patenggang dan banyak lagi.


Photo via: alinezeence

Disini, kamu akan mendapatkan pemandangan pepohonan yang rimbun, udara yang segar, dan pemandangan pegunungan yang begitu cantik. Kamu juga dapat memetik buah-buahan langsung di ladangnya lho.

Kalau kamu akan menginap di sini bersama teman dan keluarga, pastikan kamu menyempatkan diri untuk bermain sepak bola mini demi mengendorkan otot-otot tegang yang selama ini dipakai bekerja, sekalian memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk berlari-larian, mereka pasti suka.

Kampung Pa’Go

Harga mulai dari Rp. 351.000

Lokasi : Jl. Raya Soreang Ciwidey Km 25 Kabupaten Bandung
Kontak : info@kampungpago.com
Website

Special Mention

Novus Puncak: Bertemu kelinci-kelinci di hutan

Kalau kamu sudah merencanakan akan liburan ke Bandung, selain ke bagian lain dari Indonesia, kenapa nggak sekalian menghindari jalan tol yang membosankan dan menempuh perjalanan lewat Puncak?


Memang sih perjalanan akan jadi sedikit lebih lama, tapi perjalanan dan pemandangannya juga kan lebih seru. Kamu bahkan dapat berhenti di tengah perjalanan untuk menginap. Atau kalau kamu nggak punya waktu sekian banyak, resort yang akan kami ceritakan berikut ini akan jadi alternative yang menarik.


Novus Puncak berlokasi di Cipanas, terkenal dengan pemandangan pegunungan yang indah dan udaranya yang segar – tempat terbaik untuk bersantai dan me-recharge energi.


Anak-anakmu juga akan menikmati waktu di sini karena mereka menyediakan fasilitas kids clubs yang bisa mereka gunakan selagi kamu bersantai di kolam renang.


Jangan lupa sempatkan untuk pergi ke peternakan kelinci bersama anak-anak, kamu bisa memberi makan dan bermain bersama kelinci-kelinci lucu yang gemuk-gemuk dan sehat disana.


Photo via: novushotels

Novus Puncak

Harga mulai Rp. 931.500

Lokasi : Jl. Sindanglaya Raya No 180, Cipanas, Jawa Barat 43253
No Tlp : +62 263 511511


 

0 Response to " 11 hotel tengah hutan di Bandung yang cocok untuk kabur dari bisingnya kota By Shasya Pashatama "

Post a Comment

Total Pageviews

baju wanita