TERNYATA BUNGA JUGA BISA DIKONSUMSI LHO....



Makan Bunga Ini
Untuk Menjaga Kesehatan Anda
Ternyata mengkonsumsi bunga sudah menjadi hal yang biasa dilakukan untuk mendapatkan manfaat bagi kesehatan. Namun kebiasaan ini juga sudah mulai menghilang dikarenakan ketidaktahuan pada jenis bunga apa saja yang dapat dijadikan bahan konsumsi. Kandungan manfaat yang dimiliki oleh bunga adalah antioksidan, fenolat, bahkan vitamin dan juga mineral. Selain itu juga bunga memiliki aroma yang wangi yang dapat membuat bau badan menjadi lebih enak. Lalu jenis bunga apa saja yang dapat dikonsumsi?

1. Mawar
Kelopak bunga mawar mengandung fenolat yang memiliki sifat anti inflamasi atau anti peradangan. Karena itu dengan mengkonsumsi kelopak bunga mawar dapat membantu mencegah timbulnya sakit jantung, kanker, dan juga diabetes. Bunga mawar juga dapat diolah menjadi salad dan mengkonsumsinya secara mentah bersama minyak zaitun dan sayuran lainnya.

2. Melati
Meskipun memiliki bunga yang cukup kecil namun bunga ini memiliki wangi yang sejak dulu telah dijadikan bahan konsumsi sebagai campuran teh. Namun bunga melati juga dapat dimakan secara mentah, karena memiliki sifat anti karsinogenik atau anti kanker. Selain itu juga melati memiliki sifat anit virus sehingga baik untuk dikonsumsi untuk mencegah flu.

3. Lavender
Wangi bunga yang satu ini sering juga diambil untuk jadi perasa makanan atau es krim. Namun jika anda inging mengkonsumsi bunga ini secara langsung juga boleh karena lavender bersikap anti septik.

4.Kembang sepatu
Kembang sepatu sering juga dijadikan minuman dengan cara diseduh. Ia memiliki anthocyanin serta antioksidan yang cukup tinggi sehingga dapat membantu meningkatkan kesehatan. Kembang sepatu diyakini juga mampu untuk menurunkan tekanan darah dan juga kolesterol.

5.Chamomile
Bunga yang satu ini sering juga dijadikan bahan campuran minuman. Dengan segelas teh chamomile dapat menyegarkan dan membuat rileks. Bunga ini juga memiliki sifat anti peradangan dan juga anti kanker serta dapat mempercepat penyembuhan luka.

0 Response to "TERNYATA BUNGA JUGA BISA DIKONSUMSI LHO...."

Post a Comment

Total Pageviews

baju wanita